Terungkap! Alasan Dani Pedrosa Mau Ambil Wild Card di GP Jerez

Terungkap! Alasan Dani Pedrosa Mau Ambil Wild Card di GP Jerez

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Setelah pekan lalu tim Red Bull KTM Factory mengumumkan bakal memberikan kesempatan wild card bagi pembalap uji mereka, yaitu Dani Pedrosa, sang ‘Tes Rider’ pun sangat antusias menerima kesempatan tersebut.

Hal tersebut diungkapkan oleh Francesco Guidotti dan Pit Beirer selaku petinggi di tim pabrikan asal Austria tersebut yang telah mengumumkan bahwa Dani Pedrosa akan dipanggil sebagai pembalap wildcard di MotoGP seri Jerez dari 28 hingga 30 April 2023 mendatang.

BACA JUGA:Tampilan Baru Yamaha Fazzio Hybrid Connected, Dibanderol Rp 22 Jutaan

BACA JUGA:Kawasaki Bike Week 2023, Pestanya Bikers Kawasaki Siap Digelar di Pantai Festival Ancol Pekan Ini

Bagi Dani Pedrosa selama membantu KTM bukan kali ini saja menjalani balap wild card, sebelumnya dia menempati posisi kesepuluh di GP Styrian 2021 lalu.

Jadi ini merupakan balapan kedua bagi juara dunia tiga kali (2003 di kelas 125 ccm, 2004 dan 2005 di kelas 250cc) sejak Pedrosa memutuskan pensiun sebagai pembalap reguler setelah musim 2018. 

BACA JUGA:Pertamina Bagi-bagi Tiket Nonton Langsung MotoGP Mandalika, Begini Caranya

BACA JUGA:Buka Dealer Premium Motoplex 2 Brand, Piaggio Indonesia Makin Dekat dengan Konsumen di Mojokerto,

“Seperti yang mungkin sudah Anda ketahui, saya akan menjadi pembalap wildcard di GP Spanyol di Jerez. Saya sangat senang dengan kesempatan ini bersama tim pabrikan KTM,” ujar Pedrosa, dikutip Disway.id dari laman Speedweek.

Pembalap asal Spanyol berusia 37 tahun itu juga mengungkapkan latar belakangnya sangat ingin kembali balap lewat meskipun lewat jalur wild card.

BACA JUGA:Royal Enfield Indonesia Gelar Riding Urban Hustle, Ini Dia Keseruannya

BACA JUGA:Kejurnas Sport 250 Gantikan Slot ATC di WSBK, Eddy Saputra: Kita Akan tetap Ajukan Jika Tahun Depan ATC Ada Lagi

“Kami terutama melakukan misi wildcard ini untuk mendapatkan lebih banyak pengalaman dengan balapan sprint (sprint race) dan format baru MotoGP. Semoga kami bisa mendapatkan pengalaman sebanyak mungkin selama akhir pekan,” tukasnya.

Sumber: