Kolaborasi Pecinta Supermoto dan Caos Custom, Bagikan Kebahagiaan di Bulan Ramadan

Kolaborasi Pecinta Supermoto dan Caos Custom, Bagikan Kebahagiaan di Bulan Ramadan

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Senin malam berawal dari ida baik di bulan Ramdan salah satu pentolan Sixty Up, Valent dan ketua Radal Supermoto Team, Gagah, mereka coba berkolaborasi untuk berbagi bersama mencari kebaikan.

Ide yang dicetuskan di markas Supercterd250up yang bertepat di bengkel Caos Custombike, Pancoran, Jakarta Selatan ini juga disambut baik oleh Lerry Caos Custom.

BACA JUGA:Alex Rins Jawara COTA, Hentikan Masa Paceklik Kemenangan Honda

“Pada selasa pagi langsung kita bentuk panitia dan kita buka donasi penggalang dana dr para member dan pecinta loyalis supermoto,” ujar Lery dalam keterangannya.

“Alhamdulilah dalam 2 hari antusias sangat tinggi jauh di luar ekspektasi awal sangat lebih dari cukup,” tambahnya.

BACA JUGA:Akhirnya Pembalap Pertamina Mandalika SAG Mampu Podium, Bo Bendsneyder Finish ke 3 di Moto2 COTA

Lerry juga menjelaskan, pada Rabu 12 April 2023 malam panitia putuskan schedule acara dibagi menjadi 2 hari, di antaranya adalah:

Kamis 13 April 2023 

Jam 6 berbuka bersama bareng sama adik yatim dan pembagian nasi kotak 55 pack 3 dus air meniral dtambah pemberian santunan 25 adik yatim beserta pengurus yayasan Doyadhu yang bertempat di Terogong Raya 

Jumat 14 april 2023 

Jam 3 Pemberian sembako 300kg beras dan 6 dus mie instan ke yayasan jompo Tresna mulia 3 pondok indah untuk keperluan zakat fitrah mereka

BACA JUGA:Tips Merawat Motor Italia dari Piaggio Group di Momen Libur Lebaran 2023

Jam 5 Pembagian takjil 300 pack di jalan perempatan lampu merah pejaten village

Jam 6 buka puasa bareng dengan adik yatim piatu dan pembagian nasi kotak 100 pack 10 dus air mineral dtambah memberikan santunan 15 ank yatim beserta pengurus bertempat yayasan Doyadhu Bintaro 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: