MotoGP Kazakhstan Batal, Ini Alasan Dorna

MotoGP Kazakhstan Batal, Ini Alasan Dorna

JAKARTA. MOTOREXPERTZ.COM-- Lewat pernyataan resminya, Dorna membatalkan seri MotoGP di Kazakhstan yang telah dijadwalkan digelar pada 9 Juli 2023 mendatang.

Menurutnya sirkuit Internasional Sokol hingga saat ini masih belum memenuhi standar homologasi dari FIM dan Dorna.

BACA JUGA:Aldi Satya Optimis di Seri 1 R3 bLU cRU European Championship 2023, Tercepat di Sesi Tes, Siap Rebut Podium Juara

"Pengerjaan homologasi yang masih berlangsung di sirkuit, ditambah dengan tantangan operasional global, telah menyebabkan pembatalan ajang balap 2023 tersebut," tulis pernyataan resmi Dorna, Rabu 26 April 2023.

Seperti diketahui, Kazakhstan pada September tahun lalu telah meneken kontrak berdurasi lima tahun untuk menggelar balap MotoGP di Sirkuit Internasional Sokol, di pinggiran kota Almaty.

BACA JUGA:Mudik Nyaman 2023, Federal Oil Berangkatkan 200 Mekanik Pulang Kampung Gratis

Balapan perdana di negara tersebut seharusnya menjadi seri kesembilan pada pertengahan tahun ini.

Pemegang hak komersial MotoGP itu berharap Sirkuit Internasional Sokol bisa rampung dan siap untuk menggelar Grand Prix pada tahun depan.

BACA JUGA:Wahana Honda Tetap Berikan Layanan Prima di Hari Lebaran

Pembatalan itu Dorna juga memutuskan tidak mencari tuan rumah pengganti Kazakhstan.

Ini berarti akan ada jeda enam pekan antara GP Belanda pada 25 Juni 2023 dan GP Inggris pada 6 Agustus 2023 dan menyebabkan kejuaraan dunia MotoGP tahun ini akan terdiri dari hanya 20 balapan.

Sementara itu tiga di antaranya telah digelar,yaitu di Portugal, Argentina dan Amerika.

BACA JUGA:AHM Antar 2.009 Konsumen di Program Mudik dan Balik Bareng Honda 2023

Pembatalan tersebut juga membuat 37 poin maksimal hilang dalam kejuaraan karena MotoGP musim ini mengadopsi sprint race pada Sabtu sebelum balapan utama pada hari berikutnya.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: