Ini 3 Alat Penting Anti Pencurian Motor, Yuk Jaga Kendaraan Jangan Sampai Dicuri!

Ini 3 Alat Penting Anti Pencurian Motor, Yuk Jaga Kendaraan Jangan Sampai Dicuri!

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Menghindari pencurian motor pastinya ingin dilakukan semua pemilik roda dua. Pasalnya maling motor memang makin meresahkan. 

Sebab, di saat kita sudah mengamankan tunggangan kesayangan dengan segala cara, para pelaku curanmor seperti tak kehabisan akal untuk mengambil motor incarannya.

Meski begitu, kita tidak boleh kalah. Sebab, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan, salah satunya adalah dengan menggunakan beberapa alat sederhana yang bisa kamu dapatkan dengan mudah. 

BACA JUGA:Harga Terbaru! Handphone Samsung Galaxy A34 5G, HP Penuh Fitur Canggih Nih

Bahkan metode ini cukup efektif menghindari pencurian motor lantaran mempersulit pelaku.

Menghindari pencurian motor

Kebanyakan pelaku curanmor mengincar motor yang paling mudah dibobol, agar aksinya cepat dilakukan. 

Jadi bila motor telah dibekali pengaman tambahan, cenderung dihindari pelaku. Nah, alat-alat berikut ini mampu mempersulit kerja si maling. Apa saja?

BACA JUGA:TIPS Penting Menjaga Keamanan Agar WhatsApp Tidak Disadap Orang Lain!

1. Baut

Kecil-kecil cabe rawit. Kira-kira, itu pepatah yang tepat untuk menggambarkan alat yang satu ini, yakni baut. 

Yap, alat sederhana yang bisa kamu dapatkan hanya dengan harga sekitar Rp3.000 ini rupanya bisa jadi alat yang cukup ampuh untuk menghambat kerja maling motor.

Cara pengaplikasiannya juga terbilang mudah. Yang perlu kamu lakukan hanyalah memasangkan baut pada lubang piringan rem cakram motor kamu. 

Selain letaknya yang cukup tersembunyi, umumnya para kawanan maling motor tidak membawa kunci pas, melainkan hanya kunci T untuk membobol rumah kunci saja.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: