Asyik! Dirlantas Polda Metro Jaya Akan Gelar Balap Motor Sambut 2022 Wadahi Pembalap Liar, 4 Lokasi ini Jadi Incaran

Asyik! Dirlantas Polda Metro Jaya Akan Gelar Balap Motor Sambut 2022 Wadahi Pembalap Liar, 4 Lokasi ini Jadi Incaran


Asyik! Dirlantas Polda Metro Jaya Akan Gelar Balap Motor Sambut 2022, 4 Lokasi ini Jadi Incaran||Ilustrasi Drag Bike

"Mewadahi pembalap liar, Dirlantas Polda Metro Jaya akan menggelar lomba balap motor di awal tahun 2022 nanti. Berikut ini 4 lokasi yang diincar!"

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kabar seru nih, buat postinger (pembaca setia Postingnews.id) yang juga pencinta balapan motor.

Pasalnya, ada info menarik dari Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, akan menggelar lomba balap motor di tahun baru, Januari 2022 nanti.

Hal itu, menurut Dirlantas, dilakukan untuk mengakomodasi dan mewadahi kebutuhan para pembalap liar agar tidak kebut-kebutan di jalan raya.  

Seperti disampaikan langsung oleh Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, pada Jumat (17/12/2021).

BACA JUGA:Kerjasama Diperpanjang, TVS Motor Company dan BMW Motorrad Segera Hadirkan Motor Inovatif, Motor Listrik Bakal Menyusul?

"Rencananya, lomba akan digelar pada Januari 2022. Minggu depan kami sudah mulai masuk timeline balapan resmi tersebut," kata Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo seperti dimuat PMJ News.

+++++

Sambodo menyebut pihaknya akan melaksanakan focus group discussion (FGD) bersama instansi terkait yang akan dilaksanakan pada Rabu (22/12/2021) depan.

"Kita nanti juga ada diskusi santai terkait street race di Jakarta. Nanti kita akan mengundang berbagai komunitas balapan, teman-teman mekanik, hingga publik figur yang berkecimpung di dunia otomotif," pungkas Sambodo.

Di sisi lain, Polisi telah melakukan pemetaan lokasi sirkuit yang nantinya akan diikuti oleh pembalap liar.

Kabarnya akan ada 4 lokasi yang bakal disulap jadi sirkuit balap liar oleh Polda Metro Jaya.

BACA JUGA:Akhirnya! Kedekatan Minoru Morimoto dan Toprak Razgatlioglu Terungkap di Mandalika, Juara Dunia WSBK 2021 Beberkan Faktanya!

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: pmj