Tampil Impresif, Decksa Almer Sukses Raih Podium Juara di Race 2, TTC 2022, Thailand

Tampil Impresif, Decksa Almer Sukses Raih Podium Juara di Race 2, TTC 2022, Thailand


Decksa Almer Alfarezel|TTC|

THAILAND, MOTOREXPERTZ.COM – Pembalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) yang berlaga di ajang Thailand Talent Cup (TTC) 2022, yaitu Decksa Almer Alfarezel berhasil menjadi yang tercepat di pada seri 2 di race 2, Minggu 8 Mei 2022.

Decksa yang merupakan putra dari mantan pembalap Nasional, Wawan Hermawan ini tampil impresif dan menggunakan strategi yang cerdik saat menjalani balap race 2 TTC 2022 di sirkuit Chang International, Buriram, Thailand.

BACA JUGA:Jack Miller Akui Tak Masalah Balik ke Pramac Racing, Begini Alasannya!

BACA JUGA:Ducati Konfirmasi Pemilihan Satu Kursi Tim Pabrikan di Bulan Juni, Siapa yang Layak?

Balap dengan kondisi trek yang basah akibat hujan sebelumnya, Decksa coba mengikuti rombongan depan sambil mencari celah untuk memperbaiki posisinya.

Saat balap, Deksa memacu Honda NSF250R besutannya dengan kecepatan maksimal hingga 204 km/jam.


Decksa Almer Alfarezel|TTC|

Memasuki 3 lap terakhir, pembalap muda berbakat asal Ciamis, Jawa Barat ini mulai menekan untuk masuk ke grup depan dan menjelang lap terakhir Decksa pun berhasil finish terdepan untuk meraih podium pertama.

+++++


Decksa Almer Alfarezel|TTC|

“Alhamdulillah, tentu senang Decksa bisa meraih podium juara di Thailand. Karena di Seri 1 dan Seri 2 kemarin Decksa ada improve, sehingga bisa dijadikan acuan untuk lebih baik lagi di seri-seri selanjutnya,” ujar Wawan Hermawan, ayah Decksa Almer saat dihubungi Disway.id Senin 9 Mei 2022.

Atas kemenangan Decksa di race 2, Seri 2 TTC 2022 tersebut, lagu kebangsaan Indonesia Raya dan bendera Merah Putih pun berkibar di Thailand.

BACA JUGA:Gokil! Contek Data Pecco Bagnaia, Enea Bastianini Akui Semakin Cepat

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: