Aspira dan Gresini Bermitra Lagi Hadapi Musim MotoGP Tahun Depan

Aspira dan Gresini Bermitra Lagi Hadapi Musim MotoGP Tahun Depan


Logo Aspira bakal menempel lagi di motor tim Gresini Racing pada musim MotoGP 2023|Gresini Racing|

JAKARTA, MOTOREXPERTZ – Kerja sama berkelanjutan dilakukan Aspira bersama Gresini Racing jelang musim MotoGP 2023.

Merupakan tahun kedua bagi Gresini Racing bareng Aspira turun kembali dalam ajang balap motor bergengsi dunia tersebut.

Tahun 2023 juga menjadi tahun ke-11 ikatan kemitraan antara PT Astra Otoparts Tbk (Astra Otoparts) dengan Gresini Racing. Dimana mereka mengawalinya sejak 2012 di ajang Moto2.

Keduanya sama-sama mengakui, kalau kemitraan ini tercatat sebagai salah satu kerja sama terpanjang di dunia balap motor yang memang terus berkembang.

BACA JUGA:Tekiro Tools Raih Gelar Digital Popular Brand Award ke 7 Kalinya

BACA JUGA:Performa Buruk Franco Morbidelli Dibela Adik Valentino Rossi: Franco Cedera Cukup Parah

Tahun depan Gresini Racing MotoGP akan diperkuat Fabio Di Giannantonio (Diggia) dan Alex Marquez.

Logo Aspira dikatakan bakal kembali menempel pada fairing Ducati GP22 tunggangan Diggia dan Alex. Menempel pula di baju balap dan seragam kru, serta pada truk tim Gresini Racing.

“Kami sangat senang Astra Otoparts dan Gresini akan kembali melanjutkan kerja sama di tahun 2023,” ujar Gresini Racing Commercial and Marketing Director, Carlo Merlini dalam keterangannya, Jumat (29/7/2022).

+++++


Tim Gresini Racing dan Aspira kembali menjalin kerja sama|Gresini Racing|

Dikatakan Carlo, 11 musim bersama sudah cukup menjadi bukti pencapaian tujuan bersama dan keberhasilan kemitraan mereka.

Carlo menyampaikan rasa terima kasih mendalam atas kepercayaan Astra Otoparts kepada Gresini Racing. Seraya mengungkapkan optimismenya menghadapi musim MotoGP 2023.

“Tahun depan akan menghadapi tantangan baru dengan Diggia dan Alex. Tapi saya percaya, kami bisa memberi banyak kegembiraan untuk semua penggemar di Indonesia,” ujarnya.

Direktur Astra Otoparts Yusak Kristian mengatakan pihaknya juga merasakan semangat yang sama.

BACA JUGA:Gandeng TVS, Viar dan Mitsubishi, PT PLN Optimis Percepatan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia Makin Masif

BACA JUGA:3 Cara Mudah Rawat Lampu Utama Sepeda Motor

“Ketika Gresini kembali ke kelas utama di MotoGP sebagai tim independen, kami sangat bersemangat dan segera putuskan untuk ambil bagian,” terangnya.

Di mata Aspira dan Astra Otoparts, pada musim ini baik Enea maupun Diggia terlihat sebagai line-up yang menjanjikan.

“Ternyata kami benar. Enea adalah penantang gelar, dan Diggia melakukan yang terbaik di musim rookie-nya,” sergah Yusak.

+++++

Lanjut Yusak, ketika pada 2023 Aspira melanjutkan kemitraan dengan Gresini Racing di kelas MotoGP, mereka pun percaya penandatanganan Alex Marquez adalah strategi yang baik.

BACA JUGA:Abimanyu Tampil Impresif di Seri 2 Oneprix 2022, Tasikmalaya, Sicepat Ekspres Langsung Beri Apresiasi

BACA JUGA:Putaran 3 Motoprix 2022 Region B Siap Digelar Pekan Ini, Berikut Cara Pendaftaran Peserta dan Pembelian Tiket Online

“Alex dan Diggia, susunan pembalap yang kompetitif. Aspira dan seluruh fans Indonesia sekali lagi bakal punya tim kuat untuk didukung dan disemangati," pungkasnya.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: motorexpertz