Melalui GIIAS 2022, Menko Perekonomiann Sebut Dunia Otomotif Indonesia Akan Semakin Cerah

Melalui GIIAS 2022, Menko Perekonomiann Sebut Dunia Otomotif Indonesia Akan Semakin Cerah


Kehadiran Menperin dan Menko di GIIAS 2022.|Foto: dok. Istimewa|

JAKARTA, MOTOREXEPERTZ.COM - GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 yang diselenggarakan oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) telah berakhir pada Minggu, 21 Agustus 2022.

Penyelenggaraan GIIAS ke-29 telah berhasil mencapai tujuannya untuk menunjukkan masa depan industri otomotif yang cerah, sesuai dengan tema yang diusung yakni The Future is Bright.

BACA JUGA:Bikin Pelek Makin Awet, Ini Tipsnya

BACA JUGA:Ini Dia Sosok Manajer Baru Marc Marquez Setelah Pecat Emilio Alzamora

GIIAS 2022 tampil beda tahun ini, sebab merepresentasikan masa depan industri otomotif Indonesia yang cerah, terus tumbuh, bergerak kedepan, menyongsong berbagai inovasi teknologi di masa depan. 

Kehadiran berbagai inovasi teknologi otomotif, termasuk teknologi kendaraan bermotor listrik di GIIAS 2022, menjadi representasi pencapaian industri otomotif nasional.

BACA JUGA:Cetak Hatrick, Bagnaia Samai Rekor Milik Valentino Rossi dan Casey Stoner

BACA JUGA:Kenaikan BBM Bikin Dompet Menjerit, Berikut Cara Buat Motor Matik Lebih Irit

Pernyataan ini juga diamini oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto yang menegaskan dalam sambutannya, masa depan industri otomotif Indonesia akan selalu cerah.

“Saya apresiasi the future is bright, terlebih lagi apapun situasinya, kita hadapi the perfect storm, tapi jangan khawatir, mobil ada lampunya jadi the future is always bright,” ujar Airlangga. 

+++++


Kehadiran Menperin dan Menko di GIIAS 2022.|Foto: dok. Istimewa|

Tentunya perkembangan pesat industri otomotif Indonesia tidak lepas dari dari dukungan Pemerintah Republik Indonesia, terutama pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, dan Kementerian Perindustrian.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: giias 2022