Mirip TVS Ntorq 125 Race XP, Ini Spesifikasi Suzuki Avenis 125

Mirip TVS Ntorq 125 Race XP, Ini Spesifikasi Suzuki Avenis 125

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Suzuki Avenis 125 resmi dirilis oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Uniknya, skutik satu ini memiliki desain yang cukup mirip dengan TVS Ntorq 125 Racee XP.

Hal itu bisa dilihat dari grafis lekukan bodi samping kedua motor ini. Baik Suzuki Avenis 125 dan TVS Ntorq 125 XP ini memiliki garis-garis yang tegas.

BACA JUGA:Suzuki Avenis 125 Resmi Dirilis di Indonesia, Begini Tampangnya

BACA JUGA:Sudah Lolos Homologasi, Motor Listrik Yamaha E01 Siap Diluncurkan?

Selain itu, pada bagian pengemudi, dua skutik 125cc ini sama-sama disematkan speedometer yang sudah digital. Di mana bagian ini bisa memberikan beragam informasi seputar kendaraan lebih dari sekedar angka kecepatan kendaraan. 

Dari instrument panel tersebut, pengendara dapat memantau Eco drive indicator, Engine temperature, Battery voltage, Digital clock, Fuel gauge, Oil change indicator, Dual trip meter, Average fuel consumption dan Engine check indicator.

BACA JUGA:Impresi Pertama Mengendarai TVS Ntorq 125 Race XP, Tenaga dan Fiturnya Bikin Nagih!

BACA JUGA:Mengenal TVS Ntorq 125 Race Xp, Matik Canggih Pesaing New Honda Vario 125

Lalu bergeser kebagian belakang, Suzuki Avenis 125 dan TVS Ntorq 125 Race XP mendapatkan tutup pengisian bahan bakar yang berada di bagian belakang memberikan kepraktisan bagi pengendara karena tidak perlu membuka jok terlebih dahulu seperti skutik pada umumnya.

Selanjutnya kesamaan dari motor dua ini adalah kapasitas mesinnya yakni, 125cc. Namun, spek mesin Suzuki Avenis 125 dan TVS Ntorq 125 Race XP memiliki beberapa perbadaan.

BACA JUGA:3 Cara Merubah Mode Berkendara TVS Ntorq 125 Race XP

BACA JUGA:Punya 2 Mode Berkendara, Ternyata Segini Tenaga TVS Ntorq 125 Race XP

Suzuki Avenis 125 menggendong SOHC (Single Over Head Camshaft), 1 silinder – 2 katup, Fuel injection dan berpendingin udara yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 8,7 PS/6.750 RPM dan torsi sebesar 10 NM/5.500 RPM.

Di mana Suzuki memberikan teknologi SEP (Suzuki Eco Performance) untuk memberikan tenaga yang optimal dan efisien. Mesin SEP menyeimbangkan penggunaan bahan bakar seefisien mungkin dalam menghasilkan akselerasi dan performa yang sesuai dengan kebutuhan pengendara.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Sumber: motorexpertz